Tuesday, July 26, 2016

Apakah kamu menderita gangguan kepribadian (Personality Disorder)?

Gangguan kepribadian adalah salah satu masalah kesehatan mental seseorang, di mana kepribadian dan perilaku si penderita dapat menyebabkan anda atau orang lain  berada dala kesulitan. Terdapat  berbagai jenis dan potensi penyebab gangguan kepribadian dan juga tanda-tanda dan gejalanya yang beragam. Jika anda berpikir anda mungkin memiliki gangguan kepribadian, ada hal-hal yang dapat anda lakukan untuk mengetahui informasi lebih lanjut  mengenai hal tersebut dan mencari bantuan profesional.

Berikut beberapa tanda yang dapat dijadikan dasar anda mengalami gangguan kepribadian:
a.       Orang-orang berpikir perilaku atau tingkah laku anda tidak seperti orang kebanyakan biasanya
b.      Anda tidak percaya orang lain
c.       Anda sering memiliki masalah ketika bersama dengan orang-orang di sekitar anda
d.      Anda sering memiliki masalah di tempat kerja atau sekolah

Apa itu gangguan kepribadian?
Kepribadian setiap orang unik. Kepribadian dapat berkembang melalui faktor genetik atau melalui faktor  pengalaman hidup yang berbeda-beda pada setiap orang. Kebanyakan orang cukup fleksibel untuk belajar dari pengalaman masa lalu dan mengubah perilaku mereka apabila  hal itu diperlukan.

Gangguan kepribadian yang dialami pada seseorang kadang sulit untuk dikenali. Seseorang akan didiagnosis memiliki gangguan kepribadian jika mereka memiliki pikiran ekstrim dan perilaku – perilaku sangat ekstrim dan  mereka memiliki banyak kesulitan  dalam mengatasi kehidupan sehari-hari. 
Orang-orang dengan gangguan kepribadian biasanya memiliki perasaan yang sangat kuat atau sensitif dan mereka tidak bisa diabaikan. Lebih lanjut, kadang  mereka bertindak dengan cara yang mereka tidak dapat mengendalikan atau  tidak peduli apa yang terjadi di sekitar mereka. Mereka mengalami kesulitan berkaitan dengan situasi dan orang lain atau dengan kata lain tidak terlalu bagus dalam hal sosialisasi, dan sering berakhir mengalami masalah yang signifikan dan keterbatasan dalam hubungan mereka, pertemuan sosial, pekerjaan dan sekolah. 

No comments:

Post a Comment

Siap-siap CPNS Tahun 2024 segera dibuka !

Kebutuhan ASN pada tahun 2024 masih harus dipenuhi secara tepat dan riil. Tahun 2024, khususnya pemerintah memberi alokasi yang cukup besar ...